Resep Kue Pukis oleh Nur Ryati
Berikut ini adalah resep memasak Kue Pukis. Resep Kue Pukis yang ditulis Nur Ryati bisa disajikan 15 buah.
Resep Kue Pukis
Porsi: 15 buah
Bahan-bahan
- 250 gram tepung terigu serbaguna
- 150 gram gula pasir
- 2 butir telur
- 1 kuning telur
- 1 sdt teh ragi instan (fermipan)
- 250 ml santan kental
- 50 gr mentega
- sesuai selera Meses,Keju utk topping (opsional)
Langkah
-
Didihkan santan sebentar (biar kue ga cepet basi) tapi jangan sampai santan pecah
-
Lelehkan mentega dan sisihkan
-
Ayak tepung terigu sisihkan
-
Campur telur,kuning telur dan gula kemudian mixer dengan kecepatan tinggi hingga berbuih -+10 menit
-
Campur ragi instan dan terigu yang sudah diayak
-
Masukan tepung sedikit demi sedikit kedalam adonan sambil tetap dimixer dengan kecepatan sedang,masukan juga santan secara bergantian dan matikan mixer
-
Tambahkan mentega yang sudah dilelehkan aduk rata
-
Tutup dengan plastik wrap atau lap bersih diamkan kurang lebih 1 jam
-
Setelah 1 jam,panaskan cetakan kue pukis diatas kompor dengan api kecil,olesi dengan mentega,isi sepertiga cetakan,lalu tutup,(kalau mau tambahkan topping pas kue sudah setengah matang) kalau adonan sudah naik keatas,periksa bagian bawah kue dengan menggunakan sendok tipis (saya pakai pisau selai)kalau sudah kekuningan segera angkat
Itulah Resep Kue Pukis, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Kue Pukis diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Kue Pukis Kiriman dari Nur Ryati diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Kue Pukis Kiriman dari Nur Ryati dengan alamat Url: https://pisang-mania.blogspot.com/2019/08/resep-kue-pukis-kiriman-dari-nur-ryati.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.