Resep Lapis Surabaya oleh andri dwi mathovani
Dibawah ini adalah resep memasak Lapis Surabaya. Resep Lapis Surabaya yang dibuat oleh andri dwi mathovani bisa jadi 7-8 potong.
Resep Lapis Surabaya
Porsi: 7-8 potong
Bahan-bahan
- 6 butir telur
- 150 gr gula
- 175 gr tepung segitiga
- 1 sdt sp
- 15 gr susu bubuk
- 200 ml minyak
- Secukupnya pasta moka
- Secukupnya pewarna coklat
- Secukupnya vanilla essence
- Bahan olesan :
- Butter cream/selai (sesuai selera)
Cara Membuat
-
Campur telur,gula,dan sp,kemudian mixer dg kecepatan tinggi sampe mengembang dan agak kental
-
Setelah adonan agak mengental,turunkan kecepatan mixer ke tingkat rendah kemudian masukkan tepung dan susu bubuknya
-
Setelah tepung tercampur rata masukkan minyak dan mixer kembali dg kecepatan rendah asal campur saja (kalo merasa campurannya kurang merata bisa di lanjutkan mengaduk pake spatula kayu)
-
Kemudian bagi adonan menjadi 2 bagian dg perbandingan itu adonan warna kuningnya lebih banyak (karna untuk 2 loyang)dan bagian adonan coklatnya lebih sedikit karna untuk 1 loyang
-
Untuk adonan warna kuning beri 2 sdt vanilla essence dan untuk adonan coklat beri masing2 1 sdt pasta moka dan pewarna coklat
-
Tuang ke loyang persegi panjang seukuran bata(kalo dsini nyebutnya loyang bata),jgn lupa olesi loyangnya dg pengoles loyang,margarin ato carlo
-
Oven dg suhu masing2 sesuaikan oven sendiri2 ya...soalnya saya pake oven otang...jadi ndak tau itu suhunya brp..pokoknya pake api sedang sekitar selama 15-20 menitan
-
Angkat...biarkan dingin,lalu olesi dg olesan sesuai selera kemudian tangkupkan dg agak sedikit di tekan
-
Setelah tumpukan agak set,potong2 kue sesuai selera
Demikianlah Resep Lapis Surabaya, Semoga berguna untuk anda.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Lapis Surabaya diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Lapis Surabaya Oleh andri dwi mathovani diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Lapis Surabaya Oleh andri dwi mathovani dengan alamat Url: https://pisang-mania.blogspot.com/2017/03/resep-lapis-surabaya-oleh-andri-dwi.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.